Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kontrol Gestur yang Digunakan Android P


Kontrol Gestur yang Digunakan Android P - Akhirnya pihak google merilis Android P digunakan sebagai sebuah system operasi pada generasi ke-9 Android. System operasi yang masih dalam versi beta ini sekaligus dengan pengenalan beberapa fitur yang dibenamkan pada Android P tersebut. Walapun sampai detik ini masih menjadi teka-teki mengenai nama Adroid P itu sendiri.

Kontrol Gestur yang Digunakan Android P
copyright :kompas.com

Adanya Ikon strip (-) dibawah layar seperti yang dugunakan pada iPhone X, ini adalah salah satu fitur navigasi baru yang mencolok  diusung Android P sebagai pengganti tombol home pada versi sebelumnya.

Tetapi bukan hanya tampilannya saja yang begitu mirip dengan iPhone X dari sisi pengoperasianya pun sangat mirip , yaitu dengan mengandalkan gestur misalnya saja untuk melakukan multitasking dilakukan dengan menggulirkanya dari atas ke bawah. 

Sedangkan untuk mencari aplikasi yang akan digunakan oleh user hanya tinggal mengusap layar dari arah kiri kekanan atau sebaliknya.

Untuk memunculkan aplikasi yang terakhir digunakan oleh  user pada bagian atas layar caranya , tinggal mengusap layar (swipe-up) agak lebih lama dari arah atas ke bawah. 

Sedangkan untuk mengarahkan kebeberapa aplikasi yang terakhir digunakan caranya dengan menekan tombol strip (-) lebih lama kemudian menggulirkanya ke kanan dank kiri.

Sedangkan untuk memilih aplikasi para pengguna cukup mengetuk salah satu aplikasi yang ditampilkan pada layar. Untuk kembali ke menu home hanya cukup mengetuk tombol strip (-) bawah.

Penggunaan system operasi gestur Andrid P telah diujicobakan pada beberapa perangkat, tepat setelah rilis resmi dari pihak Google dilakukan. 

Beberapa perangkat tersebut seperti diantaranya pada ; SonyXperia XZ2, Oppo R15 Pro, Nokia 7, Vivo X21, Pixel, Xiomi MI Mix 2s dan OnePlus 6 yang sebentar lagi akan dirilis.

Ditinjau dari beberapa perangkat di atas memang sebagian besar adanya pemangkasan secara habis-habisan bingkai ponsel dari berbagai sisi. Walhasil hanya mengandalkan gesture untuk mendukung pengoperasian perangkat ponsel tanpa perlu adanya tombol home.

Untuk dapat digunakan pada perangkat android secara umum , Adroid P ini setidaknya harus melewati tiga tahap tiga kali pratinjau. 

Namun ada sedikit bocoran mengenai kabar perilisan final Android P ini akan dilaksanakan pada kuarta III tahun 2018 ini.